Assalamu alaikum
Sebenarnya sudah lama saya rencana dan bahas dengan kawan2, bahkan grupnya pun sudah dibuat, tapi sebab banyak kesibukan sehingga baru sekarang saya mulai.
Entah bagaimana ke depannya dan prosesnya saya serahkan kepada Allah Wa'lamu ma fissudur ( Allah Yang Maha Mengetahui Apa Yang di dlm dada/ hati).
Insya Allah saya siap dengan segala konsekwensi dan dedikasikan diri untuk ini.
Yang kuyakini niat yg ikhlas dan di jalan Allah insya Allah dimudahkan dan diberkahi.
Saya ingin mengajak kepada seluruh pembaca yg muslim khususnya.
Saya sudah lama buat grup wa nya bagi yg tertarik dan minat boleh japriku untuk gabung di grup.
Grup ini dibuat untuk info dan update tentang proses dan pelaksanaannya juga untuk donatur.
Konsepnya
Ada nominal berapa kita belikan sandal khusus dengan tulisan hak milik masjid/ musholla.
Kita mulai dari masjid/musholla terdekat tempat tinggal kita, sampai masjid/ musholla berikutnya dst. Sampai sejauh2nya bahkan bila perlu se indonesia bila banyak donatur dan yg dukung gerakan ini.
Cara Kerja
Ada uang belikan sandal bagikan ke masjid / musholla terdekat, dekat, agak jauh, jauh, dst..
Target
Sementara global dua pasang sandal bertulis untuk masjid/musholla terdekat tempat tinggal kita baik desa/ kota, sampai masjid/ musholla berikutnya dst.
Sampai sejauh2nya tidak ada masjid khusus, tanpa memandang aliran, golongan dll.
Semua sama berhak diinfaqkan.
Tujuan
Hanya ingin berbuat dengan amaliyah yg semoga bisa menjadi ajang silaturrahim dan infaq sedekah amal jariyah yg selama dipakai akan jadi pahala dari Allah.
Focus
Gerakan Infaq Sandal Masjid / Musholla dan yg berkaitan dengannya bukan yg lain.
No politik, no SARA.
Prosfek
Sementara saya pribadi di lingkungan sekitarku dan sementara global dua pasang sandal bertulis ( untuk lebih dua atau misal laki2 dan wanita dipisah sesuai sikon masjid dibahas lebih lanjut).
Bila banyak dukungan positif lihat sikon dan perkembangannya.
Bila berjalan lancar dan berkembang, silakan ajukan diri untuk daerah masing-masing.
Idealnya satu provinsi satu orang semua dikondisikan dan dibahas di grup.
Ekspektasinya
Satu propinsi satu orang, satu kabupaten satu orang, satu kecamatan satu orang
Sangat bergantung sikon lapangan dan faktor pendukung.
Untuk tujuan itu berikut spesifikasi
SANDAL MASJID/ musholla untuk keperluan wudlu.
Sandal Masjid:
- Bahan dari spon (tidak mudah gembos)
- Tidak licin
- Sablon awet, tidak cepat luntur
- Pilihan warna: merah, kuning, hijau, biru, hitam, merah marun, oranye
- Size 38-42
Untuk khusus.
- Bisa pilih warna dan ukuran
- Bisa pesan banyak sesuai perlu.
- Bisa sesuai nominal budget.
- dll pembahasan lebih lanjut.
Pertanyaan-pertanyaan:
Kenapa harus ada tulisannya?
Jawab.
Silakan jawab sendiri dengan alasannya.
Alasanku agar bisa meminimalisir hilangnya sandal bila ada tulisan dan untuk memotivasi umat, yg pasti untuk membantu umat yg mau ibadah dengan sandal wudlu yg semoga selalu ada di setiap masjid/ musholla.
Dengan harapan adanya tulisan di sandal ini untuk tepat guna, tidak ketukar, tidak hilang dll.
Kenapa kok harus ada gerakan segala?
Jawab
Orang kita kalau tidak digerakkan kurang inisiatif maka perlu ada motivasi, ajakan.
Ini adalah salah satu gerakkan.
Soal
Kan infaq sesuka orang saja, biar yang baik atau pengurus masjid/ musholla saja yg begitu?.
Jawab.
Ini juga tidak dipaksa kok, yang mau dan yg ingin beramal berarti kita satu jiwa di sini wadahnya.
QS. Ali Imran 104
Waltakun minkum ummatun yad'uuna ilal khairi dst..
Dan hendaklah ada di antara kamu menjadi segolongan yg mengajak kepada kebaikan..dst.
Berkelompok, gerakkan lebih baik dari sendiri sebab ada ghirah, dakwah dan syiar di baliknya insya Allah.
Nanti uang disalah gunakan atau modus lain?
Jawab
Insya Allah kami amanah, bilaku ada uang saya yg paling pertama menginfakkannya, jadi terlalu naif diri bila ada modus lain yg saya bila ada uang yg keluar uang bukan dapat uang, saya donatur tetap.
Tiada harapan lain selain berharap ridlo Allah.
Apakah niat baik Anda untuk bersedekah terhalang oleh perasaan begini:
“Saya hanya punya sedikit kelonggaran dana, bisa buat apa uang ini?”
dan kurang waktu.untuk itu..,
Anda bisa menuai panen pahala tiap harinya walau dengan uang sepeser sekalipun,
Mungkin ada banyak lagi soal yg lain silakan hubungiku saya akan jawab.
Sedikit cerita
Apakah sebelumnya Anda tahu pengusaha dari Timur Tengah yang bernama Sulaiman Al Rajhi ?
Sesuai dalam majalah FORBES, beliau adalah salah seorang miliarder yang kini menjadi salah seorang terkaya di dunia.
Menurut beberapa sahabatnya, Ar-Rajhi tidak meletakkan kekayaan di hatinya.
Malah di masa tuanya, Ar-Rajhi telah menaikan jumlah sedekahnya dengan membagi sekitar Rp 6,7 triliun hartanya kepada ahli waris dan kerabatnya serta fakir miskin..
Hingga diibaratkan ia cuma punya “pakaian yang melekat di badan”. Lihat liputan beliau di majalah terkemuka FORBES.
Jika kita mendengar dengan hati yang jernih, tentu kita tidak akan takut MISKIN dengan kita SEDEKAH seperti nasihat dari Rasulullah berikut ini:
“Hindarilah api neraka walaupun dengan bersedekah hanya separuh buah kurma” (HR. Muslim )
“Jika seseorang meninggal dunia, maka terputuslah amalannya kecuali 3 perkara (yaitu): sedekah jariyah, ilmu yang dimanfaatkan, atau do’a anak yang shalih”(HR. Muslim )
Yang dimaksud sedekah jariyah adalah amalan yang terus bersambung manfaatnya..
Renungkan sekali lagi dengan SEDEKAH SANDAL WUDHU yang Anda upayakan….
Berapa orang yang akan terbantu setiap hari? berapa langkah-langkah jamaah yang terbantu..?InsyAllah pahala akan terus mengalir selama upaya Anda ini digunakan oleh mereka yang membutuhkan untuk beribadah....
1 Pasang Sandal Wudhu saja yang Anda sedekahkan, dipake oleh banyak orang, akan jadi celengan pahala kita.
Anda dapat mengupayakan SANDAL WUDHU ini kemudian membagikannya ke MASJID sekitar Anda..Semakin banyak MASJID / JAMAAH yang menggunakan, tentu kebermanfaatan semakin LUAS....
Nantinya bila sukses tidak hanya masjid/mushola sekitar, namun Anda dapat membagikannya ke:
Masjid Kampus Masjid Pesantren/Pondok/Yayasan Masjid Kantor Dinas/Kepemerintahan SPBU Masjid di Mall, dll.
Mungkin sekian dulu yang dapat kutuliskan dan kurang lebihnya mohon dimaafkan.
Untuk info dan lainnya silakan hubungi di nomor/ wa 085753960096
http://Wa.me/+6285753960096
Semoga ada sambutan dan dukungan yg baik dari pembaca yg budiman dan baik hatinya sehingga planing ini berjalan syukur bila bisa berkembang sesuai harapan. Aamiin. Wallahu A'lam . Makasi dan salam.
NB
Rekening saya pakai rekening syariah khusus tdk tercampur dgn rekeningku yg kupakai biasa, untuk menghindari dual kepentingan.
Nominal transfer tidak ada aturan sebab bukan nominalnya tapi keikhlasannya.
Tidak ada budget khusus transport dan operasional sesuai adanya saja.
Sistem pembagian sandal custom atau sesuai kesefakatan.
Untuk yang mau jadi donatur, pengurus di daerahnya dan sumbangsih lainnya silakan hubungi di nomor di atas. Salam silaturrahim.