Saturday, December 7, 2013

Fenomena hurup "R"


Fenomena hurup "R" dan cara mengobatinya
Assalamu alaikum wr. wb


 Sebelumnya terima kasih kepada YTH bang Mrsyahrudin yg sudah mau
meluangkan waktu yntuk mempostingkan artikel keilmuan dari saya semoga
selalu diberi kelimpahan rezeki dan kesehatan dari Allah SWT, Aamiin
dan semua sesepuh juga pencinta blog IKS, semoga blog ini tambah jaya.
Saya dulu masih kecil sering diolok oleh teman2 dengan "R" batagar/
karatan, karena tidak bisa mengucap kata R jadi kalau baca "ular
melingkar di pinggir sumur" bacaannya ala saya waktu itu " ulal
melingkal di pinggil sumul" Adik saya pun sampai sekarang ucapan R
masih pilat ( R tidak sampai sehingga bunyinya jadi l) bahasa kami.
walaupun belum ada penelitian ilmiah terhadap hurup R ini yg
kebanyakan orang2 begini bisa didapati di daerah Kalsel dan Kalteng,
yg anehnya daerah lain jarang sekali adanya. Ada satu kebiasaan dari
orang tua dulu yg dikenal namanya dengan bahasa daerah Kaltengnya
TAMPUKUNG( anak balita diikat sarung melingkari seluruh badannya
kecuali wajah di dalam ayunan dengan posisi didudukkan). Biasanya anak
yg dibuat seperti itu saat orang tuanya tidak punya banyak waktu untuk
menjaga anaknya seperti bertani, masak, nyuci dll agar anak tidak
banyak gerak jadi tidak menangis dan konon untuk memperkuat tulang
punggung agar anak cepat berjalan dll yg saya tidak tahu. Saya sendiri
masih kecilnya begitu juga menurut cerita orang2 dekat. Entahlah
apakah ada hubungannya dengan kebiasaan tersebut? Wallahu alamu dan
perlu penelitian lebih oleh para ahli, tapi secara kasat mata dengan
posisi seperti itu akan mengakibatkan lidah jadi sedikit tertarik ke
dalam jadi bisa mempengaruhi vocal atau bunyi suara yg dikeluarkan ini
hanya opini pribadi sebagai korban hurup R hilang waktu pembagian
tidak dapat hehe...Terus bagaimana cara mengobatinya? Saya ingat pesan
orang tua dulu kalau mau belajar lebih baiknya waktu subuh sebelum dan
sesudahnya sampai matahari akan terbit. Jadi waktu kecil dulu saya
praktekkin tiap shubuh biasanya selesai sholat latihan rutin hanya
mengucap hurup "R" terus menerus jadinya seperti l..l..l..l..l karena
masih belum bisa waktu itu. Tanda ilmu R itu sudah menyatu atau sukses
kita kuasai yaitu dengan mendekati ucapan kita dengan hurup R atau
sudah bisa R penuh. untuk mencobanya ucapkan kata yg ada hurup R nya
contoh kata : Remot Kontrol, kalau sudah bisa artinya lulus dan kalau
belum pasti ucapannya keliru dan mohon maaf harus lebih sabar lagi
melatihnya karena saya pun tidak tahu kapan bisanya dan hanya cara ini
yg saya tahu. Demikian yg bisa saya tulis tidak ada niat untuk
menggurui apalagi lebih dari itu, kalau ada salah kata kurang lebihnya
mohon dimaafkan Wallahu a'lamu bisshowab. Terima kasih
wassalamu alaikum wr. wb By Baein/ Jusua.

No comments: